Pages

Jumat, 25 Maret 2016

Review Yamaha DGX-505



Assalamualaikum Wr.Wb
Halo Sobat Gudang-Faisal, apa kabar? Semoga selalu sehat dan selalu di lindungi oleh Allah SWT. Aamiin… Kali ini saya akan me-Review salah satu Portabel Grand Piano saya yang Legendaris yaitu YAMAHA DGX-505 Langsung saja…

YAMAHA DGX-505
 
Portable Digital Grand Piano Yamaha DGX-505

YAMAHA DGX-505 adalah seri tertinggi di kelas Portable Grand Piano dari Yamaha pada zamannya. Piano ini hadir dengan tampilan yang cantik dan bentuk body yang tidak biasa serta terdapat beberapa panel kayu yang menghiasinya seperti di sisi kanan dan kiri serta pada Standnya. Memang sangat menarik terlebih lagi adanya 88 tuts piano Weighted yang membuat kita merasa seperti menggunakan Grand Piano yang sesungguhnya, Mempunyai Resolusi tinggi pada sampel suara piano-nya, penimpanan bisa menggunakan Smart Media Card yang telah terintegrasi, mempunyai konektivitas USB untuk di hubungkan ke komputer sehingga dapat di jadikan sebagai pengontrol midi, Layar LCD yang cukup besar mampu menampilkan notasi dan lirik lagu, roda pitch bend juga hadir untuk memberikan kesan bermain yang ekspresif, dan sequencer enam track yang dirancang sepenuhnya secara sederhana dan mudah di gunakan, hanya dengan dua tombol anda bisa melakukan rekaman permainan anda.
Bagi pemula yang tertarik belajar bermain piano, piano ini sangat cocok karena terdapat “Yamaha Education Suite” (Y.E.S) yang bisa membantu dalam belajar bermain piano ini. Y.E.S ini adalah versi VI yang telah di sempurnakan dari generasi sebelumnya sehingga lebih interaktif. Pada versi VI ini terdapat fitur tambahan seperti “Your Tempo” dan “Repeat & Learn” mode sehingga teknologi asisten ini dapat membantu dan menjamin anda untuk bermain bersama tanpa kesalahan bahkan untuk seorang pemula yang sudah berpengalaman.

SPESIFIKASI
Warna : Abu-Abu
Dimensi Width/Height/Depth/Weight : 1,376mm (54-1/8") / 804mm (31-2/3") / 485mm (19-1/8")/ 21kg (46 lbs., 5oz.)
Jumlah Tuts : 88
Tipe : Piano Style
Respon Sentuhan : Ya
Kontrol Pitch Bend : Ya
Tipe Tampilan : LCD titik penuh
Ukuran layar : 320 x 240 titik
Warna tampilan : Monochrome
Kontras : Ya
Tampilan Fungsi Skor : Ya
Tampilan Lirik : Ya
Bahasa : Inggris, Jepang
Panel bahasa : Inggris
Teknologi Pembangkit Nada : AWM Stereo Sampling
Jumlah Pholiphony (Maks.) : 32
Jumlah Suara : 121 + 361 XGlite + 12 Drum/SFX Kits
Fitur Suara : 3 Live! Voices, 5 Sweet! Voices, 4 Cool! Voices
GM, XGlite, XF : YA
Reverb : 9 Tipe
Chorus : 4 Tipe
Mode Suara Ganda : Ya
Split : Ya
Panel Sustain : Ya
Jumlah Style Preset : 135
Fingering : Multi
Pengontrol Style : INTRO, MAIN x 2, FILL-IN, ENDING
Format Style User : .SFF (Style File Format)
Fitur Aransemen Lagu Mudah : Ya
Pengaturan satu sentuhan (OTS) : Ya
Jumlah Preset Lagu : 30
Jumlah Lagu : 10
Jumlah Track : 6 (5 Melody + 1 Chord)
Kapasitas Data : Approx. 10.000 catatan (ketika hanya "melodi" lagu yang direkam)
Approx. 5.500 akord (ketika hanya "chord" lagu yang direkam)
Fungsi Rekaman : Ya
Playback : SMF
Rekaman : Original File Format (Convertible into SMF)
Fungsi Registrasi, Jumlah Tombol : 2 (x8 banks)
Kinerja Asisten Teknologi (PAT) : Chord/Melody
Yamaha Education Suite (Y.E.S) : Waiting, Your Tempo, Minus One, Repeat & Learn, Chord Dictionary
Metronom : Ya
Tempo : 32-280
Transpose : -12 ke 0 , 0 ke +12
Tuning : Ya
Tombol Piano : Ya, Portable Piano Button
Memori Internal : 875KB
Slot Kartu Smart Media : Ya, (hingga 128MB)
DC IN : 12 Volt
Pedal Aux : 1 FootSwitch
USB TO Host : Ya
Amplifier : 6w + 6W
Speaker : 12cm x 2 + 3cm x 2
Power Supply : Adaptor (PA-5C/5D), or batteries (Six "D" size, R20P(LR20) or equivalent batteries)
Power Consumption : 22W
CD-Room : Ya
Aksesoris yang termasuk dalam paket : Stand Buku, Stand Keyboard, Pedal/FootSwitch (FC5)

ANALISA DAN KESIMPULAN
Berdasarkan pengalaman saya selama 1 tahun menggunakan Piano ini saya dapat melihat ada beberapa kelebihan dan kekurangan pada piano ini, yaitu :
Kelebihan :
-         Harga yang relatif murah di kelasnya
-         Sangat Bersahabat dengan pengguna karena mudah di operasikan
-         Adanya fitur edukasi sehingga sangat cocok untuk pemula
-         Memiliki fitur panel kayu yang memberikan kesan layaknya Piano Sungguhan
-         Memiliki 88 Tuts Weighted yang memberikan ruang ekspresi bermain lebih luas tanpa menekan tombol transpose
-         Layar LCD yang cukup lebar dan atraktif yang memberikan informasi yang akurat
-         Mempunyai ruang penyimpanan eksternal dengan menggunakan Kartu Smart Media
-         Tombol Panel berbahan karet yang mudah di sentuh
-         Memiliki pitchband yang dapat membuat para penggunanya bermain dengan atraktif dengan dinamika suara yang bagus
-         Adanya Port USB TO HOST sehingga piano ini dapat di jadikan sebagai pengontrol midi pada software audio / rekaman
-         Suara yang di keluarkan dari speaker berdaya 6W menghasilkan suara yang cukup jernih dan nyaman di dengar

Kekurangan :
-         Maksimal Pholypony yang hanya 32 mengurangi atau menghambat para pengguna yang bermain dengan ekspresif
-         Jumlah Voice yang relatif sedikit dan fitur editing voice yang sederhana membuat pengguna terbatas untuk melakukan eksplorasi dalam suaranya. Tapi tidak mengurangi segi keasyikan bermainnya karena sebagaimana mestinya piano ini lebih di khususkan untuk suara piano
-         Kapasitas memori yang kecil sehingga membuat ruang penyimpanan menjadi terbatas
-         Pengambilan data seperti Style atau midi dari memori eksternal cukup lama
-         Jumlah Register Bank yang sedikit

Sekian review saya mengenai Portable Grand Piano Digital YAMAHA DGX-505, Mohon maaf apabila terjadi banyak kesalahan mohon untuk di koreksi. Terimakasih sudah menyempatkan waktu berkunjung di Gudang-Faisal semoga tulisan ini bermanfaat untuk sobat Gudang-Faisal…
Wassalamualaikum Wr.Wb




Daftar Pustaka

http://usa.yamaha.com/products/musical-instruments/keyboards/digitalkeyboards/dgx_series/dgx-505/









0 komentar:

Posting Komentar